Pelatihan Penanganan Bencana Sebagai Bentuk Keteramilan Dasar Dalam Bencana Kebakaran

Posted on

Kegiatan pelatihan penanganan bencana oleh Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Jepara yang diadakan di SMK Roudlotul Mubtadiin Balekambang berlangsung dengan sukses dan penuh antusias.  Pelaksanaan pelatihan pada hari Rabu tanggal 18 September 2024 ini, dipandu oleh narasumber Bapak Akhmad Nafi’ Sutejo, SE, MM., dengan tanggung jawab tugas sebagai SUB Koordinator Penanggulangan Bencana di kesatuan dinas SATPOL PP dan DAMKAR JEPARA. Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk memberikan keterampilan dasar dalam menghadapi kebakaran, baik di lingkungan sekolah maupun di masyarakat.

Agenda pelatihan meliputi dua teknik utama, yaitu memadamkan api dengan karung basah dan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR). Peserta diajarkan langkah-langkah memadamkan api secara langsung, serta pentingnya bertindak cepat dan tepat dalam situasi darurat.

Bapak Nafi’ memberikan pesan penting terkait teknik penanganan api, khususnya untuk kebakaran yang bukan berasal dari korsleting listrik. Beliau menekankan bahwa untuk api kecil, pemadaman dapat dilakukan dengan gerakan tedang, yaitu gerakan memadamkan dengan arah yang terarah agar api bisa dipadamkan dengan efektif. Namun, untuk kebakaran yang bersumber dari korsleting listrik, peserta diingatkan agar sangat berhati-hati karena listrik adalah pemicu utama yang berbahaya. Beliau mengingatkan agar tidak menyiram api dengan air jika aliran listrik masih aktif. Pastikan listrik sudah dalam kondisi mati atau tidak berarus sebelum melakukan tindakan pemadaman.

Pelatihan ini dilaksanakan di dua lokasi, yakni di area putra dan putri SMK Roudlotul Mubtadiin, dengan materi dan pelatihan yang sama. Semua peserta mendapatkan kesempatan untuk berlatih secara langsung, sehingga mereka memiliki pengalaman langsung yang sangat berharga dalam penanganan kebakaran. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan para peserta didik dalam menghadapi bencana kebakaran, tetapi juga membekali mereka dengan pengetahuan yang dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan sekolah, lingkungan rumah  maupun di lingkungan masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *